[Video] Empat Bocah Tertimpa Reruntuhan Masjid Akibat Gempa Aceh (2 Juli 2013)

Empat Bocah Tertimpa Reruntuhan Masjid Akibat Gempa Aceh (2 Juli 2013)

Empat Bocah Tertimpa Reruntuhan Masjid. Empat bocah ditemukan tewas di antara reruntuhan sebuah masjid di Provinsi Aceh, Selasa (2/7). Keempatnya tertimpa puing akibat gempa berkekuatan 6,2 Skala Richter. Diperkirakan masih ada delapan anak lain yang terjebak reruntuhan masjid. Saat ini tim gabungan BNPB, BPBD, polisi serta TNI terus berusaha mengevakuasi korban. Posko darurat pun didirkan untuk memantau perkembangan terbaru. Gempa susulan sempat terjadi pada sekitar 21.05 WIB. Sebelumnya seorang warga di kawasan Bener Meriah tewas tertimbun longsor akibat gempa. Informasi didapat Fauzi, salah satu petugas Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh. "Sejumlah orang terluka dan dirawat di tiga rumah sakit setempat," ucap dia. Fauzi juga menyebut sedikitnya 22 rumah rusak berat terkena imbas gempa.



Klik Disini untuk Update Video Terbaru





Post Lainnya: